MENGENAL TRADISI REBO WEKASAN

Rebo Wekasan adalah salah satu tradisi yang dari dulu dan sekarang masih dilestarikan di Masyarakat Indonesia. Rebo Wekasan sendiri terdiri dari 2 kata yakni Rebo yang memiliki arti Rabu  dan Wekasan yang ber arti Terakhir , Tradisi ini merupakan sebuah prosesi ritual yang dilaksanakan setiap tahun pada malam Rabu di Bulan Sapar dalam penanggalan hijriyah.

Tradisi Rebo Wekasan sudah berlangsung sudah berlangsung dari zaman dulu hingga sekarang di kalangan masyarakat Jawa, Sunda, Madura, dan lainnya. Pada umumnya, tradisi ini dilakukan dengan menjalani ibadah yakni sholat sunnah dan berdoa. Tujuan Masyarakat melakukan sholat sunnah ini yakni memohon agar mendapat keselamatan dari berbagai bencana dan penyakit atau yang disebut dengan TOLAK BALA.

Adapun juga Niat sholat sunnah tolak bala sebagai berikut

أُصَلِّيْ سُنَّةَ الْحَاجَةِ لِدَفْعِ الْبَلَاءِ رَكْعَتَيْنِ لِلهِ تَعَالَى

Usholli sunnatal lidaf’il balaa rokatainii lillaahi ta’aala

Artinya: “Saya niat salat sunnah untuk tolak bala dua rakaat karena Allah Ta’ala.

berikut adalah urutan Tata cara sholat Tolak Bala

  1. Pada rakaat pertama membaca Al Fatihah, kemudian membaca surat Al-Kautsar 17x.
  2. Pada rakaat kedua, setelah Al Fatihah dilanjutkan surat Al-Ikhlas 5x.
  3. Pada rakaat ketiga, setelah Al Fatihah kemudian surat Al-Falaq 1.
  4. Pada rakaat keempat membaca Al Fatihah yang dilanjutkan surat An-Nas 1.

Semoga dari ulasan mengenai Tradisi Rebo Wekasan tersebut bisa menambah wawasan dan iman kita serta semoga kita di jauhkan dari segala marabahaya dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Amin Yarobbal ‘alamin.